Mengenal Lebih Dalam Prodi, Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Teknologi Informasi Selenggarakan Talk Show Keprodian
Guluk-guluk – IST Annuqayah, Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Teknologi Informasi mengadakan Talk Show Keprodian pada Ahad, 18 Desember 2022 di Aula Pertemuan lantai 2 IST Annuqayah.
Acara yang bertemakan “Hallo Prodi” ini merupakan kegiatan pembuka dari Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Teknologi Informasi untuk program kerja pada periode ini. Selaku ketua pelaksana, Moh. Syauqi Ashif juga menjelaskan bahwa Talk Show dengan tema demikian itu dipilih untuk mengenal lebih dalam program studi yang sedang diambil meskipun sejatinya pada pelaksanaan Orientasi Mahasiswa Baru hal itu sudah dilaksanakan, “ini semata-mata untuk mengenal lebih jauh dan apa saja bekal yang harus kita punya” ujarnya.
Adapun acara yang dihadiri kurang lebih 40 peserta terdiri dari perwakilan Civitas Akademik, Presiden Mahasiswa, dan Mahasiswa Program Studi Teknologi Informasi serta pemateri pada kegiatan ini adalah M. Burhanis Sulthan, M.Kom selaku Kepala Program Studi Teknologi Informasi.
Mahasiswa semester tiga itu berharap semoga program kerja Talk Show ini menjadi pecutan dan penambah semangat bagi mahasiswa untuk berproses dan belajar dengan sungguh-sungguh dan memilih bidang minat yang mereka sukai.